Asian Health Literacy Association  (AHLA) Country Office Universitas Dian Nuswantoro Semarang  kembali sukses menyelenggarakan Mini Course Series 2 dengan topic “Excel Advance”. Kondisi pandemi Covid-19 bahkan tidak mampu menghalangi antusias dari AHLA UDINUS maupun peserta mini course. Tercatat, puluhan peserta mendaftar dan mengikuti kegiatan yang terselenggara pada tanggal 9 Januari 2021, pukul 09.00-15.00 WIB tersebut. Pemanfaatan video conference berupa zoom meeting didalam melakukan kegiatan mini course sangat memungkinkan terjadinya kesalahan teknis, baik berupa jaringan yang tidak stabil, slide presentasi yang tidak nampak atau peserta yang lupa untuk mematikan microphone nya. Namun, berkat semangat, kerja keras dan kerja sama antara peserta dan panitia dari AHLA UDINUS maka hal-hal tersebut tidak terjadi. Pengurangan kesalahan sekecil apapun telah menjadi komitmen AHLA UDINUS agar mini course bisa berjalan dengan lancar dan materi yang disampaikan dapat mudah diterima oleh peserta. Peserta yang mengikuti kegiatan Mini Course Series 2 berasal dari mahasiswa (dalam dan luar UDINUS), dosen maupun umum. Peserta juga berhak mendapatkan e-sertifikat dan modul yang berisi materi pada mini course kali ini.

Pemateri pada Mini Course Series 2 ialah Evina Widyawati S.Si, M.Pd dan Ririn Nurmandhani SKM, M.Kes yang merupakan dosen di Fakultas Kesehatan Universitas Dian Nuswantoro. Kedua pemateri dengan jelas dan detail telah menjelaskan tentang topik pada Excel Advance yaitu grafik dan pivot analisis data. Penggunaan grafik merupakan hal yang sering dilupakan ketika mau menyajikan data. Penggunaan grafik yang tepat akan memudahkan pembaca dalam memahami maksud dari data yang disajikan. Materi tentang penggunaan grafik tersebut dijelaskan oleh Ririn Nurmandhani SKM, M.Kes. Selanjutnya, penggunaan pivot untuk analisis data dipaparkan oleh  Evina Widyawati S.Si, M.Pd. Pivot data pada excel mungkin jarang digunakan sebagai tools/alat untuk melakukan analisis data. Padahal, penggunaan Pivot mampu untuk mengumpulkan data dari banyak sumber dan melakukan analisis data dengan cepat dan mudah.

Pada akhir pemaparan materi, peserta diberikan kesempatan untuk bertanya kepada kedua pemateri. Tanya jawab dari peserta dan pemateri berlangsung selama 15 menit dengan pertanyaan yang telah terjawab tuntas oleh pemateri. Mini Course Series 2 bukanlah akhir dari kegiatan mini course yang diselenggarakan oleh AHLA UDINUS. Selanjutnya, pada 10 April 2021 akan diselenggarakan Mini Course Series 3 dengan topik “Pelatihan Statistik Dasar” oleh pemateri dari Dosen Prodi Pendidikan Matematika UPGRIS dan Dosen Prodi S1 Statistika FMIPA UNS.

Asian Health Literacy Association  (AHLA) Country Office Universitas Dian Nuswantoro Semarang, akan terus menyelenggarakan kegiatan positif ditengah kondisi pandemi Covid-19.

 “banyak cara yang bisa dilakukan ketika kondisi pandemi dan mengharuskan untuk dirumah saja, kami (AHLA UDINUS) memfasilitasi agenda produktif dirumah saja dengan peningkatan pengetahuan. Tidak hanya diam… ” tutup Sri Handayani, S.K.M., M.Kes selaku Direktur AHLA UDINUS pada kegiatan Mini Course Series 2 ini.